Jumat, Januari 30, 2026
No menu items!
IKLAN DISINI

PJ Gubernur Lampung Apresiasi Pelayanan Kesehatan Gratis di Pesawaran 

Pesawaran (Wajah.co) — Penjabat (Pj) Gubernur Lampung, mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Pesawaran yang telah mendukung berjalannya program layanan pemeriksaan kesehatan gratis yang dikeluarkan Presiden Prabowo Subianto.

Pj Gubernur Lampung Samsudin mengatakan, pemeriksaan kesehatan gratis saat ulang tahun ini, merupakan program unggulan dari pemerintah pusat, untuk memberikan kado kepada masyarakat yang sedang berulang tahun.

“Jadi pemeriksaan kesehatan gratis ini merupakan bagian dari program di bidang kesehatan yang dicanangkan oleh pemerintah pusat, pemeriksaan kesehatan gratis ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pemeriksaan kesehatan secara rutin,” ujarnya. Rabu 12 Februari di Puskesmas Gedong tataan.

Dirinya mengatakan, program pengecekan kesehatan ini dirancang agar masyarakat Indonesia setidaknya melakukan pemeriksaan kesehatan minimal sekali dalam setahun.

“Hal itu juga sebagai bentuk pencegahan dini yang dilakukan negara untuk menjaga kesehatan warganya, sehingga dapat terdeteksi sejak dini ketika ada penyakit yang menyerang warganya,” ujar dia.

BACA JUGA:  Kejati Lampung Lantik Asintel, Aspidsus dan Kajari Pringsewu yang Baru

Terkait pendanaan program, Samsudin menjelaskan bahwa pemeriksaan kesehatan ini dibiayai oleh BPJS Kesehatan, yang merupakan hak seluruh warga negara.

“Ini bukan bagian dari efisiensi atau pengurangan anggaran, melainkan bentuk pemanfaatan dana BPJS agar masyarakat bisa memperoleh layanan kesehatan yang layak,” kata dia.

Dalam kunjungannya, Samsudin juga meninjau fasilitas Puskesmas Gedong tataan dan menerima laporan dari Kepala Dinas Kesehatan setempat.

Ia menilai fasilitas di puskesmas tersebut sudah cukup baik, meski tetap memerlukan peningkatan di beberapa aspek.

“Kondisinya sudah cukup baik, meskipun masih ada beberapa hal yang perlu diperbaiki, saya juga meminta agar Pemkab Pesawaran terus berupaya agar layanan kesehatan di Bumi Andan Jejama ini semakin optimal,” katanya.

BACA JUGA:  Terget Penerimaan Pajak Samsat Pesawaran Tembus Rp55 Miliar

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Pesawaran Dr. Media Apriliana mengatakan, pada hari ini pihaknya melakukan pengecekan secara gratis di 15 Puskesmas yang ada dan juga beberapa Pustu yang ada di Pesawaran.

“Kalau kita ini sebenarnya menunggu, tetapi karena kita ingin percepatan, kami berkoordinasi dengan Disdukcapil guna mengetahui warga yang berulang tahun, dan petugas kesehatan kita akan mendatanginya untuk dilakukan pemeriksaan,” katanya.

“Kalau target kita, sampai dengan akhir tahun 2025 ini harus mencapai 80% dari jumlah warga Pesawaran yang ada di 11 Kecamatan, itu target kami untuk pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat yang berulang tahun,” ujarnya. (pps)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Google search engine
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments