Jumat, Januari 30, 2026
No menu items!
IKLAN DISINI

Jelang Idul Fitri 1446 Hijriah, PWI Pesawaran Potong Satu Ekor Sapi

PESAWARAN (wajah.co)– Jelang lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pesawaran memotong satu ekor sapi, di sekretariat Balai Wartawan PWI Pesawaran.

Ketua PWI Pesawaran, M Ismail mengatakan pemotongan sapi itu sebagai wujud rasa syukur sekaligus mempererat ikatan kekeluargaan seluruh anggota PWI kabupaten setempat.

“Pemotongan sapi ini memang rutin kita lakukan, ini tahun keempat kami memotong sapi menjelang hari raya Idul Fitri. Pemotongan sapi ini juga untuk membantu meringankan pengeluaran keluarga besar PWI Pesawaran,” kata Ismail, Jumat (28-3-2025).

BACA JUGA:  Jelang Ramadhan, Harga Bahan Pokok Merangkak Naik

Ismail menyebut, anggaran pemotongan sapi itu bersumber dari laba Koperasi Pena Mass yang telah dijalankan oleh seluruh anggota PWI Pesawaran.

“Koperasi Pena Mass ini berfungsi sebagai wadah menghimpun dana sekaligus penunjang kesejahteraan anggota PWI Pesawaran,” terangnya.

Selain memotong sapi, PWI Pesawaran juga membagi paket parsel lebaran sekaligus insentif sebagai wujud kepedulian pengurus kepada seluruh anggota.

BACA JUGA:  Disdukcapil Pesawaran "Jemput Bola" Datangi Warga

“Semoga bantuan berupa daging, parsel maupun insentif dapat membantu meringankan beban pengeluaran keluarga besar pwi pesawaran,” harapnya.

Ketua Koperasi Pena Mass, PWI Pesawaran, Nurizal berharap agenda pemotongan sapi terus berlanjut setiap tahunnya.

“Semoga potong sapi tahun berikutnya terus berlanjut untuk menjaga kebersamaan dan kekeluargaan agar tetap terjalin,” harapnya. (Red)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Google search engine
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments