Pesawaran (wajah.co)– Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Pesawaran, menggelar rapat perdana bersama formatur pengurus periode 2025-2029.
Ketua Koni Pesawaran Sonny Zainhard Utama mengatakan, rapat perdana membahas sejumlah program olahraga, salah satunya target Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) X yang akan digelar pada tahun depan.
“Kita sengaja membahas target Porprov X pada rapat perdana ini. Target maksimumnya kita akan merebut posisi Runnerup, seperti yang pernah kita capai pada Porprov VIII beberapa tahun lalu,” kata Sonny dalam rapat koordinasi perdana di Kantor KONI Pesawaran, Rabu (10-9-2025).
Menurut Sonny, untuk mencapai target tersebut dibutuhkan kerjasama serta kesolidan dari seluruh pengurus KONI, pemerintah daerah serta para pengurus cabang olahraga.
“Porprov sebelumnya kita menduduki peringkat ketiga, minimal tahun depan kita bisa mempertahankan posisi itu dan lebih bagus lagi kalau kita bisa naik menjadi posisi kedua,” katanya.
Menurut dia, dalam rapat perdana ini selain membahas target Porprov, rapat ini juga sekaligus memperkenalkan formatur pengurus baru Koni Pesawaran periode 2025-2029.
Sonny menuturkan, kepengurusan baru ini terdiri dari berbagai latar belakang, mulai dari unsur pemerintahan, tokoh masyarakat serta pegiat olahraga di Bumi Andan Jejama.
Sementara itu, Sekretaris Umum KONI Pesawaran, Toto Sumedi mengatakan rapat perdana itu sebagai wadah koordinasi serta memepererat silaturahmi seluruh unsur yang tergabung di organisasi induk seluruh cabor tersebut.
“Ini adalah salah satu cara untuk memperkenalkan pengurus satu sama lain, serta menyatukan visi misi kita masing-masing pengurus, sehingga kita bisa memajukan olahraga di Bumi Andan Jejama,” kata dia.
Toto sumedi juga mengingatkan pada seluruh pengurus, untuk terus mengabdi demi kejayaan olahraga di Bumi Andan Jejama.
Diketahui pengurus harian KONI Pesawaran periode 2025-2029 berjumlah 33 pengurus, formasi tersebut yang nantinya akan berkolaborasi dengan berbagai unsur serta mengoptimalkan seluruh potensi untuk kemenangan di ajang Porprov X Lampung. (pps)


